PRABUMULIH, KEMILAUNEWS.com – Nama pelaku diduga pengeroyokan terhadap dua anggota PP telah dikantongi oleh BPPH MPC Pemuda Pancasila Kota Prabumulih. Hal ini disampaikan langsung oleh Ronald Hutahean selaku wakil ketua bidang politik hukum dan keamanan. (10/08/2021)
Kasus pengeroyokan yang terjadi minggu malam (08/08/2021) terhadap kedua anggota Pemuda Pancasila kota Prabumulih, membuat wakil ketua BPPH MPC Pemuda Pancasila Ronald Hutahean ikut angkat bicara.
Ronald Hutahean yang akrab di panggil Bang Ronald mengatakan bahwa pihaknya telah mengantongi dua nama diduga pelaku pengeroyokan terhadap anggotanya.
“Nama diduga pelaku pengeroyokan kepada dua anggota kami telah kami dapatkan, kami menyerahkan sepenuhnya kepada pihak kepolisian untuk mengambil tindakan tegas atas kejadian ini. Namun apabila 1×24 jam tidak ada tindak lanjut dari pihak kepolisian, maka kami keluarga besar MPC PP kota Prabumulih akan melakukan pencarian terhadap diduga pelaku pengeroyokan sampai ketemu. Ungkap Bang Ronald.
Sebagai ormas besar yang patuh kepada undang-undang di negara Republik Indonesia ini tentu pihaknya tidak akan melakukan tindakan yang semena-mena. Pihak MPC Pemuda Pancasila saat ini sedang menunggu tindak lanjut dari perkara ini yang sedang ditangani pihak Polres kota Prabumulih.
Kami berharap pihak kepolisian agar memproses perkara ini, sesuai dengan surat laporan nomor: sttlp/145/VIII/2021/SUMSEL/SEK PBM TIMUR). Kami yakin dan percaya pihak kepolisian kota Prabumulih akan bertindak cepat mengungkap perkara ini. Supaya tidak ada kejadian seperti ini, demi kondusifnya Kota Prabumulih. Tambahnya.
Kapolres Prabumulih AKBP Siswandi SH SIk MH melalui Kapolsek Prabumulih Timur AKP Herman Rozi SH MSi didampingi Kanit Reskrim IPDA Haryoni Amin SH ketika dikonfirmasi awak media membenarkan adanya kejadian di Angkringan Story Partner dan saat ini sedang ditindak lanjuti oleh pihaknya. (Omn)
Comment